MANFAAT
DAUN SALAM UNTUK KESEHATAN
Asalammualaikum Wr.Wb......Hai
saudara-saudara sekalian... semoga hari-hari kalian menyenangkan....:)
Selamat datang di blog
saya..semoga bermanfat ya saudara-saudara sekalian..
Disini saya akan menyampaikan tentang pemanfaatan daun
salam sebagai Kesehatan sebenar nya tidak asing lagi di dengar daun salam
banyak sekali manfaat nya bisa di jadikan obat herbal dan bisa menjadi penyedap
makanan.... ‘nah sekarang saya di blog saya ini ingin memberikan sedikit
penjelesan tentang daun salam
Manfaat Daun Salam Untuk Kesehatan
https://www.bebeja.com/daun-salam-tuntaskan-asam-urat/
Khasiat dan
manfaat daun salam meliputi pengobatan untuk penyakit organ dalam dan masalah
kesehatan umum. Manfaat daun salam juga bisa dirasakan untuk kecantikan.
- Sebagai
obat antijamur. Daun salam memiliki kandungan etanol yang
berfungsi sebagai antibakteri dan antijamur.
- Sebagai
obat anticacing. Metanol yang terdapat pada daun salam
berkhasiat sebagai anticacing.
- Mengatasi
masalah pencernaan. Daun salam baik digunakan untuk menyembuhkan
masalah pencernaan dan mual. Kombinasikan dengan lemon dan gula, kemudian
rebus dan minum airnya.
- Menyehatkan
mata. Menambahkan salam pada masakan juga bisa
memberikan efek menyehatkan bagi mata.
- Membantu
mengobati infeksi ginjal & mencegah batu ginjal. Rebus
beberapa lembar daun salam hingga mendidih, kemudian minum selagi hangat 2
kali sehari.
- Meringankan
nyeri. Daun salam dapat digunakan untuk meringankan
rasa nyeri pada sendi, keseleo, rheumatik, dan arthritis, karena memiliki
sifat antiinflamasi.
- Mengatasi
migrain. Salam mengandung partenolida yang baik untuk
migrain. Rebus beberapa lembar daun salam lalu minumlah air rebusan
tersebut secara teratur.
- Untuk
kesehatan rambut. Panaskan daun salam yang dicampur minyak zaitun
atau kemiri selama beberapa menit. Gunakan hot oil tersebut untuk memijat
kulit kepala setiap dua hari sekali.
- Menunda
munculnya uban. Resep hot oil di atas juga efektif untuk
menjaga rambut tetap hitam sampai usia senja.( Zen, 2015).
Dan ada lagi manfaat daun salam bukan yang di atas
saja pemanfaat nya masih banyak lagi yaitu:
Mengobati Diabetes
Manfaat daun salam bagi
kesehatan yang pertama adalah dapat menjadi obat diabetes. Daun salam
mengandung polifenol yang berfungsi sebagai antioksidan yang kuat. Zat tersebut
dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dan kolesterol pada penderita
diabetes.Namun, manfaat daun salam bagi kesehatan ini bukannya tanpa risiko.
Daun salam dapat menyebabkan hipoglikemia akibat penurunan kadar gula darah
yang berlebihan dan sulit dikontrol. Jadi, jangan lupa konsultasikan dulu ke
dokter untuk mengetahui takaran amannya.
Mencegah Penyakit Jantung
Seperti yang telah disebutkan
sebelumnya, salah satu manfaat daun salam adalah dapat menurunkan kolesterol.
Hal ini berarti bahwa daun salam memiliki dampak baik bagi kesehatan jantung.
Zat polifenol dalam daun salam juga mampu meningkatkan kadar kolesterol baik
dalam darah, sehingga mencegah komplikasi penyakit jantung yang sering kali
menyerang pasien dengan diabetes.
Kamu bisa merebus 10 lembar daun
salam dengan 3 gelas air untuk disaring, kemudian diminum dalam keadaan hangat
secara rutin. Kandungan daun salam seperti asam caffeic, fitonutrien, dan
senyawa salisilat diyakini juga bisa membantu mencegah stroke. Bahkan kandungan
flavonoidnya bisa membantu menstabilkan tekanan darah. Hal ini membuktikan
bahwa manfaat daun salam bagi kesehatan sangatlah banyak (Dalimartha, 2017).
https://www.pertanianku.com/khasiat-daun-salam-untuk-sembuhkan-asam-urat/
Jenis-Jenis Daun Salam
Ada tiga jenis daun salam yang ada
di sekitar kita. Ada jenis daun salam yang digunakan untuk bumbu penyedap aneka
macam makanan dan ada juga daun salam yang tidak digunakan untuk memasak.
Berikut adalah jenis-jenis daun salam yang ada di sekitar kita :
1. Daun Salam (Indonesian Bay Leaf)
https://manado.tribunnews.com/2019/06/28/22-manfaatbubuk-daun-salam-hingga-minum-air-rebusan-bagi-kesehatan-tubuh-turunkan-asam-urat?page=all
Gambar : Daun Salam
Daun salam yang biasa kita gunakan
untuk memasak dikenal dengan nama Indonesian Bay Leaf atau dengan nama latin
Syzygium polyanthum.Daun salam jenis ini digunakan terutama sebagai rempah
pengharum masakan di sejumlah negeri di Asia Tenggara, baik untuk masakan
daging, ikan, sayur mayur, maupun nasi. Daun ini dicampurkan dalam keadaan
utuh, kering atau pun segar, dan turut dimasak hingga makanan tersebut matang.
Rempah ini memberikan aroma herba yang khas namun tidak keras. Di pasar dan di
dapur, salam kerap dipasangkan dengan laos alias lengkuas. Di beberapa daerah
daun salam memiliki banyak nama yang berbeda-beda, yaitu:
·
Melayu
: Ubar serai
·
Sunda, Jawa,
: Salam dan Madura
·
Kangean
: Kastol
·
Jawa
: Manting
·
Sumatera
: Meselengan
2. Daun Salam Koja
Gambar : Daun Salam Koja
https://www.tobasatu.com/2019/08/12/daun-salam-dan-cara-pengobatan-untuk-darah-tinggi-serta-kolestrol/
Daun salam
koja atau dalam bahasa ilmiah disebut dengan Clausena exvata burn.F.Salam
koja memiliki nama latin Muraya koenigii. Nama daerah di beberapa wilayah
Indonesia diantaranya adalah bagai tikus, tikusan (Jawa), bajetah, ki becetah
(Sunda), temung (Aceh), sicerek (Minangkabau), dan salam koja (Jakarta).
Daun salam koja memiliki kandungan kimia antara lain seperti saponin,
flavonoid, dan tanin. Eekfarmakologis salam koja yaitu bersifat antibiotik dan
anti intflamasi. Salam koja tumbuh baik di daerah yang memiliki suhu sedang dan
dingin. Bagian dari tanaman salam koja yang banyak dimanfaatkan adalah daun
salam.
Daun salam koja kecil, berwarna
hijau agak gelap, dan berstruktur tak terlalu kuat. Daun ini dapat
digunakan dalam keadaan segar maupun kering. Salam koja
sesuai nama lainnya daun kari (curry leaf) paling cocok digunakan dalam masakan
kari.
3. Daun Salam Liar
https://www.alodokter.com/waspadai-efek-samping-daun-salam-di-balik-manfaatnya-yang-berlimpah
Gambar : Daun Salam Liar
Daun salam liar hampir tak pernah
dipergunakan dalam masakan, selain karena baunya sedikit berbeda dan kurang
harum, salam liar juga menimbulkan rasa agak pahit. Biasanya daun salam liar
terdapat di hutan-hutan tropis. Daun salam liar ini tidak memiliki jenis
spesifikasi yang khusus karena
sangat jarang digunakan untuk pengobatan ataupun penyedap rasa makanan.Umumnya,
pohon daun salam liar memiliki ciri yang berbeda jika dibandingkan dengan pohon
daun salam yang merupakan hasil budidaya. Pohon daun salam secara liar memiliki
bau yang menyengat dengan warna daun lebih coklat gelap dan berasa agak
getir bila dibandingkan dengan daun salam yang merupakan hasil dari budidaya
(Rambe, 2012).
Ciri-Ciri
Daun Salam
Adapun ciri-ciri daun salam adalah sebagai berikut
:
- Bentuk daun lonjong.
- Permukaan daun bagian atas bila di sentuh terasa licin.
- Ujung dan pangkal daun berbentuk meruncing.
- Ukuran daun lebar sekitar 3-8 cm, dan panjang 5-15 cm.
- Bagian atas berwarna hijau tua sedangkan permukaan bagian bawahnya berwarna
hijau muda.
- Bila diremas-remas, mengeluarkan bau harum.
- Buahnya berbentuk bulat, dengan diameter 8-9 mm.
- Bila Anda coba mencicipi buah salam, rasanya agak sepat.
- Buah muda berwarna hijau, sedangkan setelah tua menjadi berwarna merah gelap.
- Bijinya bulat dan warna cokelat.
- Batang pohon salam berbentuk bulat dengan permukaan licin.
- Tanaman salam termasuk dalam kategori tanaman berakar tunggang.
Fungsi Daun Salam
Melancarkan pencernaan.Atasi gangguan pencernaan seperti
mulas, sembelit, dan perut kembung dengan minum teh daun salam. Seduh daun
salam kering dengan air panas, kemudian diamkan sampai airnya berubah warna.
Minum secara teratur.Meredakan stres.
Daun salam mengandung linalool yang berguna untuk menurunkan kinerja hormon
stres. Saat merasa panik, gelisah, atau lelah, hirup aroma teh daun salam
kering untuk aromaterapi.Meringankan
gejala flu, demam, dan infeksi.Teh daun salam kering juga bisa
membantu menguatkan kekebalan tubuh untuk penderita 3 gejala penyakit ini.Menjadikan tidur lebih lelap.
Menghirup teh daun salam akan membantu menenangkan pikiran dan menjadikan tidur
lebih nyenyak.Perawatan untuk mimisan.
Setelah mimisan disarankan meminum teh dari daun salam kering yang sudah
digerus.Steam wajah untuk kulit lelah.
Rebus 5 daun salam kering dan 2 gelas air sampai mendidih. Gunakan uapnya untuk
facial steam ( Studiawan, 2018)
Dibawah ini ada cara membuatnya yaitu sebagai berikut :
- Pertama
siapkan dulu 10 lembar daun salam dan 2 gelas air
- Kemudian
cuci daun salam tersebut sampai bersih
- Lalu
rebus daun salam tersebut dengan 2 gelas air
- Kemudian
setelah tersisa menjadi setengahnya angat dan tiriskan
- Minumlah
ramuan daun salam tersebut dengan secara teratur sebanyak 2 kali sehari
Daftar
pustaka
Dalimartha S., Atlas of Indonesian
Medicinal Plants, Trubus Agriwidya, Jakarta,
2017, 162-165.
Zein, U., Pemanfaatan Tumbuhan Obat Dalam
Upaya Pemeliharaan Kesehatan,
e-USU Repository, 2015, 1-7
Hariana, A., Tumbuhan Obat dan Khasiatnya,
Cet 4, Jakarta: Penebar Swadaya.
2009, Hal 20.
Rambe,
k. n., Pasaribu, A., Uji Antibakteri Ekstrak Metanol Daun Salam
(Syzygium polyanthum)
terhadap Bakteri Escherichia coli dan Salmonella Sp.,
Jurnal Saintia Kimia, 2012,
1(1).
Studiawan, H., dan Santosa, M.H., Uji
Aktivitas Penurun Kadar Glukosa Darah
Ekstrak Daun Eugenia polyantha pada
Mencit yang diikduks Aloksan, Media
Kedokteran Hewan, 2018, 21(2), 62-65.